Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Polisi

Totalitas, Kapolda Sulsel Sukseskan Program Vaksinasi Nasional 

8
×

Totalitas, Kapolda Sulsel Sukseskan Program Vaksinasi Nasional 

Sebarkan artikel ini

MATA JURNALIS NEWS, SULSEL —  Totalitas yang ditunjukkan oleh Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Kapolda Sulsel) Inspektur Jenderal Polisi (Irjen.Pol) Nana Sudjana, untuk mensukseskan program vaksinasi serentak nasional diwilayah hukum Polda Sulsel hingga pelosok patut untuk diapresiasi.

Dimana Polres pertama yang mencapai target 100% vaksinasi yaitu Polres Palopo, sementara daerah lain menyusul seperti Polres Luwu, Wajo, Pinrang, Pare-Pare, Barru, Pangkep, Maros, Gowa, Takalar, Bantaeng, Bulukumba dan Sinjai.

Diketahui bahwa segenap Kapolres bekerja keras untuk memberikan edukasi dan vaksinasi kepada seluruh lapisan masyarakat.

“Alhamdulillah, apa yang kami kerjakan adalah amanah Presiden RI. Ir. Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit, agar jajaran Kepala Satuan Wilayah (Kasatwil) dalam hal ini Kapolda untuk bergerak mensukseskan program vaksinasi serentak nasional, dan alhamdulillah beberapa Polres sudah bekerja maksimal, “kata Irjen. Pol. Nana Sudjana, (18/01/2022).

Kapolda Sulsel bahkan turun langsung ke tengah-tengah masyarakat seperti yang terlihat dikabupaten Bantaeng dan Takalar dan Jum’at nanti (21/01/2022) Irjen. Pol. Nana Sudjana akan melaksanakan kunjungan langsung dikabupaten Pangkep dalam rangka vaksinasi untuk anak-anak.

“Alhamdulillah, amanah Undang-Undang untuk melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat adalah pegangan buat anggota Polri dalam menunjukkan kinerjanya.” Tandasnya.

Lanjut Dia, Sudah merupakan kewajiban buat kami untuk berada ditengah-tengah masyarakat, mendengar keluh-kesah mereka kemudian mengedukasi mereka tentang aman dan halalnya vaksin dalam rangka mendukung program kerja pemerintah.

Selanjutnya Irjen. Pol. Nana Sudjana, menyampaikan bahwa Polda Sulsel siap untuk melayani masyarakat mendapatkan vaksinasi serta Personil Polda/Polres akan selalu siap dalam segala hal bertujuan untuk pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat.

“Jajaran Polda Sulsel siap untuk melayani masyarakat yang ingin divaksin, kami sudah siapkan gerai-gerai vaksin, mobil vaksin keliling dan anggota siap melayani vaksinasi hingga ke pelosok dan kami pastikan akan terlayani. Bukan hanya itu, Personil Polda Sulsel dan Polres jajaran akan selalu siap melayani masyarakat dalam segala hal yang bertujuan untuk hal-hal baik, kami ada untuk mengabdikan diri kami untuk negara dan masyarakat, “tutup Irjen. Pol. Nana Sudjana.

(Red)