Mata Jurnalis News
  • Home
  • Ekobis
  • Hukum
  • Nasional
  • Pemerintahan
    • Polisi
    • Politik
    • Sosial
Matajurnalisnews
Home Kab. Barru

Aliansi Mahasiswa Barru Turun ke Jalan Menolak Kedatangan Habib Rizieq

Akbar by Akbar
Desember 26, 2020
Aliansi Mahasiswa Barru Turun ke Jalan Menolak Kedatangan Habib Rizieq
Share on FacebookShare on Twitter

Mata Jurnalis News, BARRU – Aliansi pemuda mahasiswa Barru turun ke jalan menggelar aksi penolakan kedatangan Habib Rizieq Shihab dan menuntut agar Front Pembela Islam (FPI) dibubarkan di Tugu Empat Payung Jl. Sultan Hasanuddin Kelurahan Binangae Kecamatan Barru Kabupaten Barru pada 26 Desember 2020 Pukul 11.05 Wita

Pada aksi tersebut, massa terlihat membawa perlengkapan. Seperti, satu unit kendaraan mobil pick up yang mengangkut sound system, empat lembar bendera merah putih, dan beberapa spanduk yang bertuliskan, “KERUKUNAN UMAT BERAGAMA DI KAB. BARRU SUDAH KONDUSIF MOHON!!! KAMI JANGAN DIPECAH BELAH, TEGAKKAN HUKUM TERHADAP RIZIEQ SHIHAB DAN BUBARKAN FPI, KAMI MENOLAK KEDATANGAN RIZIEQ SHIHAB DI KAB. BARRU, PENEGAKAN HUKUM YES!!!, PENEGAKAN PROTOKOL KESEHATAN COVID-19 YES!!!, dan RADIKALISME DAN INTOLERAN…!!!”.

Ikbal selaku Jendral Lapangan menuturkan, kami menolak kedatangan Rizieq Shihab beserta para pendukungnya di Barru khususnya, dan umumnya di seluruh wilayah Sulawesi Selatan dan Indonesia.

“Kehadirannya hanya akan menimbulkan kerumunan, menimbulkan permusuhan, kebencian memecah belah antar sesama umat, serta banyak mudharatnya dibanding manfaatnya dari kedatangannya,” tegas Ikbal.

Lanjut dia, untuk seluruh ormas Islam dan elemen bangsa, kami harap untuk bersatu dan tidak mengadakan kegiatan yang sifatnya kerumunan massa di saat pandemi Covid 19, karena saat ini jumlah terkonfirmasi postif Covid-19 di Kabupaten Barru semakin meningkat.

“Kami para pemuda mendukung penuh Pemerintah dan Penegak Hukum untuk menegakkan hukum terhadap Rizieq Shihab atas segala kesalahan dan pelanggaran hukum yang telah dilakukannya. Kami rindu Indonesia yang damai, kondusif, sejuk dan aman, tanpa adanya provokasi dan perpecahan,” tuturnya.

Hal seirama juga disampaikan oleh Asrul yang bertindak sebagai Koordinator Lapangan. Kata dia, kami mengecam segala bentuk provokasi yang dilakukan Rizieq Shihab dan para pendukungnya.

“Mewakili suara teman-teman, saya meminta kepada Kapolda Sulsel dan Kapolres Barru untuk tidak memberikan ijin keramaian bagi kegiatan Rizieq Shihab, FPI dan ormas-ormas yang berafliasi dengan mereka,” tegas Asrul.

(Muhsin)




Baca Juga

Kapolres Barru, Bantu Biaya Pengobatan Putra
News

Kapolres Barru, Bantu Biaya Pengobatan Putra

Februari 22, 2021
Tak Nyaman Dipandang, Lazismu Sulsel Gelar Aksi Go Clean di Ekowisata Lantebung Makassar
News

Tak Nyaman Dipandang, Lazismu Sulsel Gelar Aksi Go Clean di Ekowisata Lantebung Makassar

Februari 21, 2021
Dihari Jadi Barru ke-61, Kades Lalabata Ucap Selamat 
News

Dihari Jadi Barru ke-61, Kades Lalabata Ucap Selamat 

Februari 20, 2021
Dandim 1405/Mlts bersama FORKOPIMDA Barru hadiri Rapat Pleno Terbuka KPUD Kab. Barru
Kab. Barru

Dandim 1405/Mlts bersama FORKOPIMDA Barru hadiri Rapat Pleno Terbuka KPUD Kab. Barru

Februari 19, 2021
Next Post
Tragis, Aksi Penolakan HRS di Barru Ternyata Didalangi Oleh Oknum

Tragis, Aksi Penolakan HRS di Barru Ternyata Didalangi Oleh Oknum

Discussion about this post

Baca Juga.

Beri “Bekal” ke ASN, Sekda Barru: Apapun itu, Saya Harap Semua ASN Harus Netral

Beri “Bekal” ke ASN, Sekda Barru: Apapun itu, Saya Harap Semua ASN Harus Netral

Oktober 21, 2020
Bahas Akses Air Minum Dan Sanitasi Aman, Suardi Saleh: Ini Berkat Kerja Sama

Bahas Akses Air Minum Dan Sanitasi Aman, Suardi Saleh: Ini Berkat Kerja Sama

Februari 10, 2021

Populer.

Breaking News: Kasus Dugaan Pembunuhan 13 Tahun di Barru Dibongkar

Breaking News: Kasus Dugaan Pembunuhan 13 Tahun di Barru Dibongkar

Februari 11, 2021
Hasil Autopsi Jenazah Kejadian 13 Tahun Lalu, Masih Dianalisis Polisi

Hasil Autopsi Jenazah Kejadian 13 Tahun Lalu, Masih Dianalisis Polisi

Februari 11, 2021
Naas, Bocah 6 Tahun Tewas Tenggelam di Kubangan Kerbau Pasar Doi-doi

Naas, Bocah 6 Tahun Tewas Tenggelam di Kubangan Kerbau Pasar Doi-doi

Februari 7, 2021
Resahkan Warga, Kapolsek Tanete Rilau Amankan Lima Unit Kendaraan Racing

Resahkan Warga, Kapolsek Tanete Rilau Amankan Lima Unit Kendaraan Racing

Februari 3, 2021
Dihujat Netizen, Sekdes Tellumpanua: Apa Yang Dikatakan Itu Tidak Benar

Dihujat Netizen, Sekdes Tellumpanua: Apa Yang Dikatakan Itu Tidak Benar

Januari 29, 2021
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak

© 2020 Mata Jurnalis News - by Ar Media Kreatif.

No Result
View All Result
  • Home
  • Ekobis
  • Hukum
  • Nasional
  • Pemerintahan
    • Polisi
    • Politik
    • Sosial

© 2020 Mata Jurnalis News - by Ar Media Kreatif.