MATA JURNALIS NEWS, BARRU – Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh, M.Si membuka secara resmi Musyawarah Besar (MUBES) Ke-I Ikatan Kesatuan Alumni Gabungan Pemuda Pelajar Mahasiswa Barru (IKA GAPPEMBAR) di Baruga Singkeru Ada’e, Ahad (04/06/2023).
Turut hadir Guru Besar Fakultas Hukum Unhas Prof. Dr. Said Karim yang juga mantan Ketua Umum Gappembar periode 1985-1987, Ketua IKA Gappembar Dr. Irham Jalil, Kepala OPD Lingkup Pemkab Barru, Pengurus DPP Gappembar, Para pengurus IKA, dan Kader Gappembar.
Dalam kesempatan tersebut Bupati Barru turut berbahagia karena para Alumni Gappembar hadir dalam kegiatan tersebut untuk bersilaturahmi dalam agenda Mubes Ke-I IKA GAPPEMBAR.
“Saya juga mengucapkan selamat datang kepada para peserta Musyawarah Besar Ke-I IKA GAPPEMBAR, Kepada para tokoh Gappembar dan segenap undangan dalam kegiatan ini”, Ucap Bupati Barru dua priode ini.
Bupati Suardi Saleh berharap agar Mubes IKA GAPPEMBAR dapat berjalan dengan aman dan lancar.
Dirinya menyampaikan bahwa tak terasa kepengurusan IKA GAPPEMBAR telah berakhir untuk periode 2017-2022, dan hari ini menggelar agenda Musyawarah Besar Ke-I. Olehnya itu kita semua berharap agar agenda Musyawarah Besar IKA GAPPEMBAR bisa dijadikan sebagai agenda silaturahmi tahunan untuk meningkatkan hubungan sosial dan meningkatkan solidaritas alumni.
“IKA GAPPEMBAR sebagai wadah komunikasi dan silaturahmi kita harapkan menjadi lokomotif perubahan kemajuan daerah Barru. Saya bangga Mubes IKA Gappembar mengusung tema “Menguatkan Solidaritas dan Soliditas Alumni GAPPEMBAR Untuk Barru” dengan tema ini sepertinya menitip pesan kepada para alumni bahwa IKA GAPPEMBAR memiliki kepekaan dan kepedulian sosial untuk Barru yang lebih maju”, Harap Bupati Barru menutup sambutannya.
(Ramzi/Hms)