Mata Jurnalis News
  • Home
  • Ekobis
  • Hukum
  • Nasional
  • Pemerintahan
    • Polisi
    • Politik
    • Sosial
Matajurnalisnews
Home Kab. Barru

Istri Bupati Barru, Salurkan Bantuan 2500 Alat Rapid Test Antigen

Akbar by Akbar
Januari 22, 2021
Istri Bupati Barru, Salurkan Bantuan 2500 Alat Rapid Test Antigen

Anggota DPR RI, Hasnah Syam MARS saat memberikan sambutannya di Posko Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Barru, Jumat (22/01/2021).

Share on FacebookShare on Twitter

Mata Jurnalis News, BARRU – Anggota DPR RI, Hasnah Syam MARS menyalurkan bantuan 2500 alat rapid test antigen ke Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Barru, Jumat (22/1) sekira pukul 16.30 WITA.

Selain alat rapid antigen, alat pelindung diri (APD) lengkap, Masker, dan dua Ventilator (Oksigen) juga disalurkan untuk Rumah Sakit (RS) Barru demi memberi pelayanan prima bagi masyarakat yang membutuhkan.

Saat menyerahkan alat rapid test antigen di posko dan media center tim gugus, ia diterima Bupati Barru H. Suardi Saleh didampingin Sekretaris Daerah Barru, Abustan dan Juru Bicara Khusus Covid-19, Amis Rifai.

“Saya berharap ini bisa dimanfaatkan dengan baik. Kita patut bersyukur, karena alhamdulillah di awal tahun 2021 banyak yang bisa kami lakukan (di DPR) untuk membantu selama pandemi COVID-19,” kata Hasnah Syam yang juga merupakan istri Bupati Barru, Suardi Saleh.

Anggota DPR RI, Hasnah Syam MARS saat menyerahkan bantuan 2500 alat rapid test antigen ke Bupati Barru (H.Suardi Saleh)

Ia menambahkan, khusus alat rapid test antigen yang disalurkan, jumlahnya 2500, dimana 1500 ke Dinas Kesehatan, 1000 lagi disalurkan ke Rumah Sakit.

“Alat rapid test antigen tentunya berbeda dengan sebelumnya dimana alat rapat test hanya mendeteksi anti bodi, sedangkan alat rapid test antigen ini lebih mudah mendeteksi virus yang ada dalam tubuh,” tandas Hasnah Syam.

Tentunya dalam hal ini bupati barru menyampakan terimakasih kepada Drg. Hj. Hasnah syam atas kepeduliannnya memberikan bantuan alat rapid test antigen gratis dimasa pamdemi covid-19.

“Kami atas nama Pemerintah Daerah Barru, khususnya Tim Gugus Tugas COVID-19 menyampaikan terima kasih atas perhatian Bu Dokter. Muda mudahan ada tambahannya kedepan.” Harap Suardi Saleh.

Hal senada juga disampaikan Sekda Barru Abustan atas kepeduliannya. “Terimakasih atas bantuanan, mudahan kebaikan ibu terus mengalir,” kata Sekda Barru.

(Red)

Tags: 2500 Alat Rapid Test Anti GengBantuanHasnah Syam



Baca Juga

Gelar Mubes, Bupati Barru Berharap Gappembar Sebagai Pemersatu Pemuda Barru
Kab. Barru

Gelar Mubes, Bupati Barru Berharap Gappembar Sebagai Pemersatu Pemuda Barru

Februari 28, 2021
Dandim 1405/Mlts bersama FORKOPIMDA Barru hadiri Rapat Pleno Terbuka KPUD Kab. Barru
Kab. Barru

Dandim 1405/Mlts bersama FORKOPIMDA Barru hadiri Rapat Pleno Terbuka KPUD Kab. Barru

Februari 19, 2021
BAZNAS dan Dinas Pendidikan Barru “Kolaborasi” Maksimalkan Program Infak Siswa
Kab. Barru

BAZNAS dan Dinas Pendidikan Barru “Kolaborasi” Maksimalkan Program Infak Siswa

Februari 18, 2021
Camat Tanete Riaja Menggelar Musrembang Anak Tahun 2021
Kab. Barru

Camat Tanete Riaja Menggelar Musrembang Anak Tahun 2021

Februari 12, 2021
Next Post
Jumat Berkah, Bupati Barru Lakukan Pelepasan Bantuan ke Sulbar

Jumat Berkah, Bupati Barru Lakukan Pelepasan Bantuan ke Sulbar

Discussion about this post

Baca Juga.

Secara Virtual, 129 CPNS Terima SK Dari Bupati Gowa

Secara Virtual, 129 CPNS Terima SK Dari Bupati Gowa

Desember 17, 2020
Ditlantas Polda Sulsel Gelar Bhakti Sosial

Ditlantas Polda Sulsel Gelar Bhakti Sosial

Januari 1, 2021

Populer.

Breaking News: Kasus Dugaan Pembunuhan 13 Tahun di Barru Dibongkar

Breaking News: Kasus Dugaan Pembunuhan 13 Tahun di Barru Dibongkar

Februari 11, 2021
Hasil Autopsi Jenazah Kejadian 13 Tahun Lalu, Masih Dianalisis Polisi

Hasil Autopsi Jenazah Kejadian 13 Tahun Lalu, Masih Dianalisis Polisi

Februari 11, 2021
Naas, Bocah 6 Tahun Tewas Tenggelam di Kubangan Kerbau Pasar Doi-doi

Naas, Bocah 6 Tahun Tewas Tenggelam di Kubangan Kerbau Pasar Doi-doi

Februari 7, 2021
Resahkan Warga, Kapolsek Tanete Rilau Amankan Lima Unit Kendaraan Racing

Resahkan Warga, Kapolsek Tanete Rilau Amankan Lima Unit Kendaraan Racing

Februari 3, 2021
Dihujat Netizen, Sekdes Tellumpanua: Apa Yang Dikatakan Itu Tidak Benar

Dihujat Netizen, Sekdes Tellumpanua: Apa Yang Dikatakan Itu Tidak Benar

Januari 29, 2021
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak

© 2020 Mata Jurnalis News - by Ar Media Kreatif.

No Result
View All Result
  • Home
  • Ekobis
  • Hukum
  • Nasional
  • Pemerintahan
    • Polisi
    • Politik
    • Sosial

© 2020 Mata Jurnalis News - by Ar Media Kreatif.