Example 325x300 Example 325x300
Kab. BarruNews

Deklarasi P5 Kesehatan Covid-19, Ketua Bawaslu: Mari Bertarung Secara Arif Tanpa Ada Black Campaign

×

Deklarasi P5 Kesehatan Covid-19, Ketua Bawaslu: Mari Bertarung Secara Arif Tanpa Ada Black Campaign

Sebarkan artikel ini

Mata Jurnalis News, BARRU – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Barru menggelar deklarasi penandatanganan pencegahan, pengawasan dan penindakan pelanggaran protokol kesehatan covid-19 dalam pemilu Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020 di Gedung Islami Center Kabupaten Barru Jumat (16/10/2020).

Dari hasil pantauan ketiga kandidat yakni Mudassir-Aksah (Macca), Suardi Saleh-Azka Mappe (SS-AK) , dan Malkan-Salahuddin Rum (Maccora) hadir dalam deklarasi tersebut.

Hadir dalam kegiatan tersebut, ketua Bawaslu Kab. Barru Muhammad Nur Alim, Kapolres Barru yang diwakili Wakapolres Kompol Eddy Sumantri, Dandim. 1405/Mlst diwakili Kapten Billahi, Kasat Intel, Kasat Pol PP Andi Fajar, Komisioner KPU Syarifuddin H. Ukkas , Kejaksaan diwakili Kasi Pidum Arie sabri, ketiga Paslon dan perwakilan Partai pengusung.

Penandatanganan Deklarasi Pencegahan, Pengawasan dan Penindakan Pelanggaran Protokol Covid. 19.

Dalam undangan tersebut, Wakapolres Barru, bersama Ketua Bawaslu dan KPU Kab. Barru beserta Paslon Bupati dan wakil Bupati, melaksanakan penandatanganan deklarasi Pencegahan, Pengawasan dan Penindakan Pelanggaran Protokol Covid. 19.

Dalam kesempatan itu Sekretaris Tim gugus tugas Darwis menyampaikan situasi perkembangan Covid-19 di Kabupaten Barru.

“Sekedar diketahui, dari 27 orang positif C19 1 dikarantina di Bola Sobae, 5 orang di Hotel Swis Bell Makassar, Ismand 2 orang, RS.Stella 1 orang, RS.KD 2 orang, 2 orang di hotel Almadera, 2 orang dikarantina dirumahnya dan sisanya karyawan Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang dikarantina sendiri oleh pihak BRi.” jelasnya.

Tiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati Barru

Sedangkan ditempat yang sama Ketua Bawaslu Kab. Barru mengatakan kegiatan tersebut dilakukan untuk menciptakan Pilkada yang sehat dengan mengedepankan protokol kesehatan dalam pandemi Covid 19.

“Alhamdulillah, Para Pasangan Calon beserta pantai pendukung menyatakan sikap dan bersedia untuk mematuhi dan mentaati semua aturan hukum yang sudah ditentukan, terutama tentang protokol kesehatan dalam masa pandemi ini”, kata Muhammad Nur Alim

Ia juga mengatakan suasana saat ini sangat panas di gedung ini, namun ia sangat berharap mudah-mudahan Panasnya sore ini tidak panasnya perasaan.

“Mari kita menjungjungkan perasaan, mari kita bertarung secara arif tanpa ada  Black Campaig didalamnya, tanpa ada fitnah , tanpa ada hasut, mari kita sportif bahwa biarkanlah masyarakat memilih mana yang terbaik untuk menjadi pemimpinnya di Barru yang akan datang,” tutupnya.

Acara tersebut diakhir dengan foto bersama sebagai bentuk kekompakan dalam mematuhi protokol kesehatan covid dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Periode 2021-2024.

(Red/Abr)