Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Olahraga

Kapolres Sidrap bersama Ketua Askab Buka Turnamen Sepak Bola Bulo Cup 13

×

Kapolres Sidrap bersama Ketua Askab Buka Turnamen Sepak Bola Bulo Cup 13

Sebarkan artikel ini

MATA JURNALIS NEWS, SIDRAP – Kapolres Sidrap Akbp Erwin Syah, S. I. K didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Sidrap Ny. Siska Erwin Syah dan Waka Polres Kompol M.Akib dan Ketua Askab Sidrap membuka turnamen Sepak bola Bulo Cup 13 di Lapangan Mabulo Sipeppa, Desa Bulo, Kecamatan Panca Rijang, Sidrap. Sabtu (03/12/2022)

Kapolres Sidrap dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada seluruh tim, Club yang bertanding pada pelaksanaan Turnamen Sepak bola Bulo Cup 13.

Kapolres melanjutkan bahwa, Turnamen sepakbola ini merupakan rangkaian seleksi untuk mencari bibit agar bisa menjadi Atlet Nasional.

“Semoga dengan banyaknya turnamen yang telah saya buka muncul bibit unggul yang berprestasi dan bisa mengharumkan nama kabupaten Sidrap”, Harap Kapolres.

Di Akhir, Kapolres Sidrap mengingatkan agar dalam pelaksanaan kegiatan ini tetap menjaga keamanan, keselamatan dan ketertiban Masyarakat guna mencegah tindakan-tindakan yang dapat menyebabkan kejadian-kejadian yang tidak diinginkan.

“Saya mengajak para pemain untuk memperlihatkan talentanya, prestasinya namun tetap menjaga Sportifitasnya”, Ajak Kapolres.

Sementara, Ketua Askab Sidrap Soetarmi Dollah Mando mengatakan bahwa, sepakbola merupakan perpanjangan silaturahmi sehingga diharapkan pemain, penonton tetap menjaga silaturahmi dalam pelaksanaan turnamen sepak bola ini.

“Harapan kita bersama Turnamen ini membuat kita semakin mempererat silaturahmi dan lebih dekat karena sepak bola”, harapnya.

Diakhir, Turnamen Sepak Bola Bula Cup 13 diawali dengan tendangan pertama oleh Kapolres Sidrap bersama Ketua Askab Sidrap Sebagai tanda kegiatan telah dibuka.

Setelah melakukan tendangan tanda dimulainya kegiatan, dilanjutkan pertandingan eksibisi antara Sidrap All Star dengan Bhayangkara Sidrap FC yang dikomandoi Kapolres Sidrap dengan skor akhir 2-0 yang dimenangkan oleh Bhayangkara Sidrap FC.

Untuk di ketahui, Turut hadir dalam kegiatan ini Kadispora, Perwakilan Kodim 1420 Sidrap, Kapolsek Panca Rijang, Kepala Desa Bulo, Tokoh pemuda, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan para Pejabat Utama Polres Sidrap.

(*)