MATA JURNALIS NEWS, BARRU – Kasat Lantas Polres Barru AKP Ida Ayu Made Ari tak hentinya memberikan informasi terkait situasi arus lalu lintas di wilayah kabupaten Barru Provinsi Sulawesi-Selatan (Sulsel) Minggu, (22/12/2024).
“Alhamdulillah hari ini arus lalulintas terpantau lancar.” Kata bu Dayu sapaan akrabnya saat di temui posko Pengamanan Oprasi Lilin Natal dan Tahun Barru (Nataru) 2024.
Lanjut Iya Katakan, Kondisi dari arah Parepare menuju Barru – Pangkep terpantau lancar, begitupun dari arah sebaliknya.
“Dimana sebelumnya sulit dilalui dikarenakan tingginya curah hujan yang mengakibatkan sejumlah jalan tergenang banjir,” tukasnya.
Ia juga menghimbau kepada seluruh pengendara agar tetap waspada saat berkendara dan tetap mengecek kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan.
“Bagi pengendara yang hendak mudik agar sebelum berangkat pastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik baik saja.” Imbauannya.
Serta patuhi lalu lintas dengan melengkapi surat-surat kendaraan, tidak menkonsumsi obat terlarang dan jika ngatuk segera menyepi di pos pos yang sudah disiapkan, tambahnya.
“Paling penting saat terjadi hujan lebat agar kira-kiranya berhentilah ditempat yang aman. Hindari parkir dibawah pohon dan menepihlah ditempat yang aman,” tutup kasat lantas Barru.