Barru, Sulsel – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Barru menggelar aksi demonstrasi di depan Kantor DPRD Kab. Barru, sebagai bentuk penolakan terhadap pengesahan revisi Undang-Undang TNI, Senin (24/03/2025).
Dalam aksi demonstrasi ini, HMI Cabang Barru membawa spanduk yang bertuliskan “Tolak New Orba: Kembalikan TNI ke Barak” Mereka juga menyampaikan orasi yang menekankan pentingnya mempertahankan demokrasi, kedaulatan rakyat, dan supremasi sipil.
“Kami tidak akan membiarkan berlakunya revisi UU TNI yang berpotensi membahayakan demokrasi dan berpotensi menghidupkan kembali dwifungsi ABRI (TNI),” kata Ramsi selaku Jederal Lapangan.
“Revisi UU TNI ini tidak hanya membahayakan demokrasi, tetapi juga membahayakan keamanan nasional. Kami tidak ingin melihat Indonesia kembali ke zaman orde baru yang otoriter dan represif,” tambahnya.
Aksi demonstrasi ini diharapkan dapat menjadi peringatan bagi pemerintah dan DPR untuk mengembalikan profesionalisme TNI dengan mengembalikan TNI ke barak.
“Kami berharap pemerintah dan DPR dapat mempertimbangkan aspirasi rakyat dan mencabut pengesahan revisi UU TNI yang telah mengkhianati reformasi dan mencederai demokrasi,” kata Hendra sebagai Koordinator lapangan.